Mohon Maaf untuk saat ini layanan kami sedang Offline.
Jam operasional layanan kami yaitu pada hari Senin-Jum'at pada jam 08.15-17.00 WIB
Untuk informasi layanan diluar waktu tersebut dapat mengakses email :
Layanan Individu : care@sequislife.com
Layanan Group/ Perusahaan / : fscare.group@sequislife.com
Sequis Life Dorong Keluarga Indonesia Perkuat Finansial Melalui Jaminan Dana Pensiun dan Asuransi Penyakit Kritis

Jakarta, 28 Februari 2025 - PT Asuransi Jiwa Sequis Life meluncurkan 3 produk asuransi, yaitu Sequis Q Heritage Income Protector yang dirancang untuk persiapan dana pensiun serta dua produk asuransi penyakit kritis, SOFI Critical Premiere dan SOFI Critical Infinity.
Peluncuran dilakukan oleh Head of Health Strategic Business Unit Sequis Life Mitchell Nathaniel bersama Head of Sequis Training Academy of Excellence Sequis Life Ferry Chandra Gunawan didampingi Director and Chief Agency Officer Sequis Life Edisjah. Pada kesempatan tersebut, Edisjah mendorong tenaga pemasaran Sequis Life ikut berperan aktif menggiatkan literasi keuangan karena asuransi bermanfaat membantu keluarga Indonesia mengelola risiko finansial dan menjaga stabilitas keuangan ditengah berbagai ketidakpastian.
“Sequis Q Heritage Income Protector cocok untuk masyarakat yang berencana menyiapkan finansial untuk masa pensiun, ingin menikmati usia 40 tahun-an, dan bagi yang hendak menyiapkan warisan untuk keluarga. Nasabah dapat menentukan pencairan manfaat dana pensiun karena produk ini menyediakan fleksibilitas Masa Pembayaran Premi (MPP) serta Manfaat Dana Pensiun,” sebut Mitchell.
Terdapat 3 pilihan Manfaat Dana Pensiun, yaitu sampai usia 55 tahun, 60 tahun, atau sampai 65 tahun. Apabila telah mencapai usia 55, 60 atau 65 tahun (sesuai Plan yang ia pilih) maka akan mendapatkan dana pensiun 100% dari Uang Pertanggungan (UP). Tertanggung juga akan mendapatkan tambahan 200% UP apabila tetap hidup saat akhir kontrak (masa pertanggungan).
Selain manfaat UP, tersedia juga manfaat Perlindungan Jiwa Tambahan (Sum Assured Booster) senilai 25% hingga 100% UP jika Tertanggung terkena risiko meninggal dunia saat usia polis 10 tahun atau lebih. Manfaat ini untuk membantu meringankan beban finansial keluarga yang menjadi ahli waris dan bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Dengan UP yang tinggi, memungkinkan untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga.
Sementara produk SOFI Critical Premiere dan SOFI Critical Infinity berguna untuk membantu masyarakat melindungi diri dari risiko penyakit kritis. Bahkan, manfaat juga dapat diterima meski tidak terjadi risiko/klaim. Kedua produk ini memberikan manfaat asuransi penyakit kritis untuk anak tanpa biaya tambahan. Selain itu,pada kedua produk tersedia manfaat 20% UP untuk membiayai kebutuhan medis jika pasien diharuskan mendapat perawatan di ruang ICU (Intensive Care Unit) untuk berbagai penyakit atau kecelakaan.
“Kami menghadirkan SOFI Critical Premiere dengan menyediakan santunan 20 hingga 100% dari UP jika nasabah (Tertanggung) didiagnosis penyakit kritis tahap awal, menengah, dan akhir dengan nilai pertanggungan sesuai Plan yang dipilih dan memenuhi ketentuan polis. Selain itu, total premi yang telah dibayarkan akan dikembalikan jika Tertanggung terdiagnosis penyakit kritis tahap akhir jika memenuhi ketentuan polis. Produk ini sudah dilengkapi dengan manfaat perlindungan jiwa berupa 150% pengembalian total premi apabila Tertanggung meninggal dunia. Sebaliknya, bila Tertanggung sehat dan mencapai akhir masa pertanggungan asuransi, Tertanggung bisa mendapatkan hingga 150% dari total preminya,” sebut Mitchell.
Mitchell juga menjelaskan bahwa SOFI Critical Infinity hadir dengan manfaat santunan penyakit kritis tahap akhir, perlindungan jiwa, dan manfaat akhir polis. Apabila pasien didiagnosis penyakit kritis tahap akhir, Tertanggung (pasien) akan mendapat manfaat 100% UP sesuai ketentuan polis. Manfaat 50% UP akan didapat jika kondisi medis pasien diharuskan mendapat tindakan bedah Angioplasti karena gangguan jantung. Kemudian, jika berumur panjang hingga masa pertanggungan asuransi berakhir maka Tertanggung dimungkinkan mendapatkan 100% UP sesuai ketentuan polis.
Perlunya Perencanaan Keuangan untuk Hari Esok yang Lebih Baik
Masyarakat usia produktif diharapkan menerapkan perencanaan keuangan termasuk menyiapkan dana untuk masa pensiun sejak dini. Jumlah tenaga kerja Indonesia tercatat di BPS per Februari 2024 mencapai 142,18 juta jiwa dan besaran jumlah ini belum diimbangi dengan persiapan dana hari tua. Pada jangka panjang, kondisi ini akan menciptakan angkatan generasi sandwich berikutnya.
Perlu kesadaran untuk menyiapkan dana pensiun sejak usia produktif bukan saat mendekati usia pensiun. Ingat, masa produktif memiliki batas waktu. Di luar itu, ada risiko kehidupan yang dapat terjadi kapan saja. Risiko ini harus dimitigasi. Hal ini disampaikan Head of Sequis Training Academy of Excellence Ferry Chandra Gunawan saat sosialisasi produk ke sejumlah agen Sequis Life.
“Kondisi ketidakpastian ekonomi makro dan adanya inflasi dapat memengaruhi kondisi finansial masyarakat. Demi bertahan hidup, keputusan yang diambil oleh sebagian keluarga adalah memperketat dan memilah pengeluaran. Premi asuransi masuk ke golongan pengeluaran yang diperketat. Sebagian ada juga yang memilih menutup polis, ada pula yang memutuskan untuk menunda berasuransi atau justru mengabaikan asuransi. Padahal, pengeluaran, seperti biaya kesehatan dapat membuat level stres keuangan meningkat. Program asuransi justru dapat membantu ketahanan finansial keluarga,” sebut Ferry.
Ferry juga mengingatkan bahwa masyarakat perlu melengkapi perlindungan keluarga dengan asuransi penyakit kritis sebab serangan penyakit kritis dapat membuat pasien dan keluarganya kehilangan produktivitas dan menjadi babak baru kehidupan yang sulit karena masa pengobatan yang panjang dan biaya pengobatan yang sangat besar serta penyakit kritis cenderung memburuk hingga menyebabkan kematian.
SOFI Critical Premiere dan SOFI Critical Infinity hadir untuk membantu keluarga Indonesia menjaga kondisi finansial dari risiko yang ditimbulkan akibat penyakit kritis. Salah satu manfaat penting, misalnya pada SOFI Critical Infinity, tersedia Pinjaman Polis Otomatis (Automatic Premium Loan atau APL). Dengan manfaat ini, premi yang sudah dibayarkan akan terakumulasi dan dapat digunakan untuk membayar premi yang belum dibayarkan dan premi selanjutnya secara berkala. SOFI Critical Infinity juga menyediakan Manfaat Akhir Polis senilai 100% UP yang akan diberikan pada akhir masa pertanggungan. Sementara pada SOFI Critical Premiere, Tertanggung akan menerima 150% pengembalian atas seluruh premi yang telah dibayarkan selama kondisi sesuai ketentuan polis.
“Berbagai manfaat tersebut merupakan dukungan Sequis melindungi finansial keluarga pasien sehingga memungkinkan mereka untuk mencapai kesejahteraan dalam proses perjalanan hidupnya, seperti memenuhi kebutuhan sehari-hari, dana cadangan darurat, atau sebagai sumber dana untuk mencapai tujuan keuangan lainnya,” tutup Ferry.
-o0o-
Kontak Media
Ineke Novianty Sinaga
Media Relations PT Asuransi Jiwa Sequis Life
ineke.sinaga@sequislife.com