Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

Lima Tips Mendapatkan Asuransi Kesehatan Murah Buat Keluarga

14 November 2023



Asuransi kesehatan bisa memberikan perlindungan kesehatan dan finansial akibat risiko kesehatan yang dapat muncul pada masa depan. Berbagai pilihan produk asuransi kesehatan murah untuk keluarga bisa menjadi pilihan untuk melindungi keluarga. Namun sebelum membelinya, ada beberapa hal yang mesti dipertimbangkan. Berikut ini beberapa di antaranya:

1.    Cermati manfaat rawat inapnya
Cermati ketentuan dalam polis, salah satunya adalah ketentuan rawat inap. Ada produk yang menanggung biaya rawat inap sesuai dengan tagihan rumah sakit (limit tahunan). Ada pula dengan uang pertanggungan (UP) (limit harian).

Baca Juga: 10 Manfaat Asuransi Kesehatan untuk Keluarga

Asuransi kesehatan murah untuk keluarga yang menerapkan UP harian, biaya rumah sakit yang melebihi UP akan dibebankan kepada Anda sendiri. Pastikan agar ketentuan UP dalam produk yang Anda pilih tidak terlalu rendah dengan biaya rumah sakit saat ini.

2.    Ketahui jenis asuransi yang ditawarkan
Ada dua jenis asuransi yang ditawarkan, yaitu asuransi kesehatan murni dan asuransi unit link. Asuransi kesehatan murni memberikan pertanggungan atas biaya rumah sakit dan biasanya ditawarkan dengan premi terjangkau. Sedangkan unit link, memberikan perlindungan kesehatan sekaligus memberikan potensi cuan dari investasi. Dengan adanya dua manfaat itu, premi yang dibebankan kepada nasabah biasanya lebih mahal disbanding asuransi kesehatan murni.

Baca Juga: Asuransi Bantu Keluarga Jadi Bahagia, Kok Bisa?

3.    Pelajari dan teliti polis dengan baik
Pahami dengan cermat setiap poin yang ada dalam polis asuransi, terutama istilah-istilah asuransinya. Konteks pengecualian yang ada dalam polis juga perlu Anda pahami. Usahakan tanya kepada agen asuransi bila ada istilah atau hal-hal yang tidak dimengerti. Termasuk tata cara klaim, penyakit yang ditanggung, pengecualian, dan manfaat-manfaat yang bisa didapat.

Baca Juga: Asuransi Terbaik Sesuai Kebutuhan untuk Keluarga Baru

4.    Pilih manfaat asuransi yang dibutuhkan
Sesuaikan manfaat yang ditawarkan asuransi kesehatan dengan kebutuhan Anda. Misal, pilih asuransi kesehatan dengan manfaat rawat inap karena Anda sudah mendapatkan manfaat rawat jalan dengan nilai pertanggungan yang besar dari kantor.  Bisa pula memilih asuransi kesehatan berdasarkan penyakit yang ditanggung. Bila keluarga Anda punya riwayat penyakit berat seperti stroke, jantung, diabetes, atau kanker, pilih asuransi kesehatan/asuransi penyakit kritis yang memberikan perlindungan atas penyakit-penyakit tersebut.

Mau tahu produk-produk asuransi kesehatan murah untuk keluarga? Segera cek selengkapnya produk asuransi digital Super You by Sequis melalui www.sequis.co.id. Dan bila ada pertanyaan, Anda bisa hubungi Sequis Care di (62-21) 2994 2929, WhatsApp ke 08111 33 2222 atau email ke care@sequislife.com. setiap Senin-Jumat pukul 08.15 – 17.00 WIB.

Butuh bantuan ?