Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

Beragam Manfaat Asuransi Jiwa untuk Keluarga Anda

5 November 2020



Kata asuransi rasanya sudah familiar di telinga masyarakat. Namun anehnya, masih banyak yang belum berasuransi keehatan maupun jiwa. Buktinya, jumlah masyarakat Indonesia yang sudah berasuransi hanya berkisar di angka 12-15 % dari total 250 juta penduduk. Khusus untuk asuransi jiwa, data dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat pengguna asuransi jiwa dengan tertanggung perorangan (nasabah yang membeli asuransi secara pribadi) hanya 17,39 juta. 

Sebuah fakta yang cukup disayangkan. Mengingat, tidak memiliki asuransi jiwa justru akan menimbulkan masalah finansial pada masa depan.  Karena pada dasarnya, asuransi jiwa akan menjadi sekoci buat keluarga ketika Anda sebagai pemberi nafkah utama berhenti bekerja karena alasan cacat tetap atau meninggal dunia. Nantinya, Uang Pertanggungan (UP) dari asuransi jiwa Anda bisa digunakan keluarga untuk melanjutkan hidup atau bahkan membayar utang yang ditinggalkan.

Terbayang ‘kan bila Anda tidak diproteksi asuransi jiwa? Kehilangan salah satu keluarga saja sudah sangat menyakitkan. Jadi jangan tambahkan beban berupa kerugian dan kesulitan finansial (missal: cicilan rumah, kartu kredit, atau kendaraan bermotor) akibat risiko kecelakaan atau kematian yang mungkin timbul pada masa depan.

Bagaimana dengan urusan premi asuransi jiwa? Ada beberapa faktor yang menentukan besar biaya premi asuransi jiwa, di antaranya usia, hobi dan kebiasaan, dan riwayat kesehatan calon nasabah. Semakin tua usia seseorang, semakin tinggi premi yang harus dibayarkan karena orang yang sudah lanjut usia biasanya rentan menderita penyakit. 

Seseorang dengan hobi ekstrem, misalnya skydiving, bungee jumping juga akan dikenakan biaya premi yang lebih tinggi. Karena mereka dianggap memiliki risiko hobi/pekerjaan yang cukup berbahaya. 

Tidak ada salahnya memiliki asuransi jiwa. Banyak manfaat yang bisa Anda dapatkan. Selain itu, ada beragam jenis asuransi jiwa yang bisa Anda pilih. Berikut ini beberapa di antaranya 

Asuransi jiwa berjangka (term life insurance)
Asuransi jiwa berjangka atau term life memberikan perlindungan kepada Tertanggung/pemegang polis, dengan jangka waktu sesuai dengan kesepakatan yang berlaku. Jangka waktu tersebut bisa 5 tahun, 10 tahun, 20 tahun, dan seterusnya. Sedangkan, untuk masalah premi, asuransi jiwa berjangka memiliki premi yang relatif lebih murah jika dibandingkan dengan jenis asuransi jiwa lainnya. Menariknya lagi, asuransi jiwa berjangka juga menawarkan kebebasan menentukan premi sesuai dengan kemampuan Tertanggung. Intinya adalah premi terjangkau, namun proteksi maksimal.

Asuransi jiwa seumur hidup (whole life insurance)
Whole life insurance merupakan asuransi yang ditujukan untuk (calon) Tertanggung yang ingin mendapatkan perlindungan seumur hidupnya sesuai ketentuan dalam polis dengan periode pembayaran tertentu sesuai yang disepakati di awal. Jika dibandingkan dengan asuransi jiwa berjangka, asuransi jiwa seumur hidup memiliki premi yang relatif lebih tinggi. Namun kelebihannya adalah tidak perlu bayar seumur hidup untuk perlindungan seumur hidup. Premi yang sudah dibayarkan dapat digunakan untuk membayar premi yang akan datang. Premi juga tidak akan hangus dan dapat diambil keseluruhan usai kontrak asuransi berakhir.

Asuransi jiwa dwiguna (endowment insurance)
Sesuai namanya, asuransi jiwa dwiguna menawarkan dua manfaat utama, yakni sebagai asuransi berjangka sekaligus tabungan. Asuransi jiwa dwiguna memiliki karakteristik berupa manfaat Uang Pertanggungan saat Tertanggung meninggal dunia dan sekaligus memberikan seluruh Uang Pertanggungan jika Tertanggung  masih hidup pada akhir Masa Pertanggungan. Dua manfaat inilah yang membuat tipe ini disebut dwiguna. Asuransi jiwa dwiguna juga dapat memberikan uang pertanggungan apabila Tertanggung mengalami kematian sebelum masa Pertanggungan berakhir. Selain manfaat hidup dan manfaat meninggal dunia, asuransi dwiguna memiliki nilai tunai yang bisa dijadikan sebagai dana pendidikan anak atau dana pensiun. Anda juga bisa kombinasikan dengan asuransi kesehatan seperti Sequis Q Infinite MedCare Rider dan Sequis Q Health Platinum Plus Rider.

Sebagai referensi, Anda bisa melihat produk asuransi jiwa Sequis di sini. Jika butuh bantuan, jangan ragu untuk bertanya pada Sequis Personal Assistent di https://www.sequis.co.id/id. Berikan hadiah berupa perlindungan kesehatan terbaik untuk orang paling berjasa dalam kehidupan  Anda bersama Sequis!

Butuh bantuan ?