Mohon Maaf untuk saat ini layanan kami sedang Offline.
Jam operasional layanan kami yaitu pada hari Senin-Jum'at pada jam 08.15-17.00 WIB
Untuk informasi layanan diluar waktu tersebut dapat mengakses email :
Layanan Individu : care@sequislife.com
Layanan Group/ Perusahaan / : fscare.group@sequislife.com
3 Hal yang Biasanya Ditanyakan Tentang Asuransi Jiwa
Produk asuransi jiwa sudah ditawarkan sejak lama. Namun, masih ada masyarakat yang belum mengetahui manfaat dan beberapa hal dasar mengenai jenis asuransi tersebut. Sejauh ini, setidaknya ada 3 pertanyaan yang paling sering ditanyakan atau tidak dimengerti oleh masyarakat mengenai asuransi jiwa. Apa saja? Yuk simak penjabarannya!
Asuransi Jiwa Punya Nilai Investasi?
Perlindungan dengan investasi disebut juga sebagai Asuransi jiwa unit link. Ini adalah asuransi 2-in-1 yang memberikan manfaat perlindungan sekaligus investasi.
Produk tersebut cocok bagi calon nasabah yang suka berinvestasi jangka panjang atau calon nasabah yang ingin mendapatkan perlindungan jiwa sekaligus berinvestasi dengan hanya mengandalkan satu polis saja. Umumnya, produk ini dimiliki oleh nasabah yang sudah bekerja, berkeluarga, dan ingin menyiapkan tabungan masa depan.
Baca Juga
Produk Asuransi Unit Link yang Diminati oleh Masyarakat
Tips OJK Agar Masyarakat Beli Asuransi Unit Link yang Tepat
8 Istilah Penting di Asuransi Jiwa Unit Link
Asuransi Ada Banyak, Mana yang Harus Dimiliki Lebih Dulu?
Manfaat Utama Asuransi Kesehatan, Jiwa, dan Unit Link
Boleh Punya 2 Asuransi Jiwa?
Memiliki dua polis asuransi jiwa sah saja. Asal, masing-masing polis memberikan manfaat yang sesuai dengan kebutuhan nasabah. Namun bakal lebih baik bila seseorang memiliki satu polis asuransi jiwa, satu polis asuransi kesehatan, serta produk investasi untuk dana pensiun.
Dengan memiliki ketiganya, nasabah sudah melakukan putusan yang tepat untuk melindungi kesehatan serta finansial diri sendiri serta keluarga pada masa depan.
Sudah bayar premi Rp1 juta selama 32 bulan, namun nilai investasi masih Rp6,5 juta. Kok jauh dari tabel ilustrasi yang dipaparkan agen?
Cerita atau pertanyaan tersebut mungkin pernah Anda dengar sebelumnya. Nah, situasi itu bisa terjadi karena produk yang dimiliki nasabah adalah produk unit link yang merupakan produk kombinasi antara asuransi jiwa dan investasi. Patut diketahui, nilai investasi di produk unit link bisa naik dan turun tergantung dengan kondisi ekonomi pasar secara umum.
Bisa Membeli Asuransi Jiwa secara Online?
Tentu bisa! Masyarakat bisa membeli produk asuransi Sequis secara online melalui Super You by Sequis. Sekadar informasi, Super You by Sequis adalah asuransi online murah-mudah-cepat. Cara memiliki asuransi Super You bisa dilakukan melalui cara berikut ini:
1. Kunjungi www.superyou.co.id
2. Masukkan tanggal lahir Anda atau anggota keluarga yang ingin diproteksi. Lalu pilih dan kombinasikan produknya. Tersedia 4 pilihan proteksi dengan total Uang Pertanggungan hingga Rp1,5 miliar yang bisa diperoleh mulai dari Rp28.500 per bulan.
3. Lengkapi data diri sampai proses pembayaran via kartu kredit, dan e-polis Anda akan langsung tercetak secara otomatis.