Mohon Maaf untuk saat ini layanan kami sedang Offline.
Jam operasional layanan kami yaitu pada hari Senin-Jum'at pada jam 08.15-17.00 WIB
Untuk informasi layanan diluar waktu tersebut dapat mengakses email :
Layanan Individu : care@sequislife.com
Layanan Group/ Perusahaan / : fscare.group@sequislife.com
Alasan Asuransi Harus Dimiliki Generasi Milenial
memilih asuransi untuk generasi milenial cenderung gampang-gampang-susah
Asuransi tidak melulu ditujukan untuk orang tua. Dengan beragam produknya, asuransi juga cocok untuk dimiliki oleh kaum muda. Untuk sekarang, label anak muda tersemat di generasi milenial. Namun, memilih asuransi untuk generasi milenial cenderung gampang-gampang-susah. Sebab, milenial sudah pasti enggan memiliki asuransi yang prosesnya ribet dan harga premi yang relatif mahal.
Sebelum mendalami soal produk, milenial sebaiknya memahami dulu kenapa membutuhkan asuransi.
1. Premi asuransi rendah bila dimiliki sejak muda
Usia juga menentukan harga premi asuransi. Contoh, Budi membeli asuransi jiwa berjangka (term life) ketika berusia 25 tahun dengan nilai uang pertanggungan (UP) Rp1 miliar dan perlindungan selama 20 tahun. Untuk mendapat semua manfaat itu, Budi hanya perlu bayar premi Rp3,5 juta per tahun. Nah, pada saat yang bersamaan, Badu yang sudah berusia 35 tahun harus bayar Rp7 juta per tahun untuk produk dengan kontrak serta nilai UP yang sama.
2. Kesempatan untuk menerima approval lebih besar
Orang dengan usia muda biasanya masih memiliki kondisi kesehatan yang cukup baik dibandingkan dengan orang tua. Kebugaran tubuh yang lebih baik sering dijadikan salah satu prasyarat untuk mengajukan permohonan jaminan premium. Kondisi tubuh yang baik dan dibuktikan dengan hasil medical checkup akan memperbesar peluang Anda untuk diterima pengajuannya. Bahkan, ada beberapa produk asuransi yang tidak mengharuskan calon nasabah untuk tes kesehatan.
3. Menstabilkan keuangan
Normalnya, tabungan digunakan untuk membeli barang/jasa yang sudah Anda mimpikan. Misal, tas dan sepatu branded, mobil atau motor teranyar, tiket liburan atau konser, beli rumah, dan sebagainya. Nah, keberadaan asuransi kesehatan memastikan tujuan finansial Anda terwujud. Sebab, tabungan akan aman meski Anda mendadak sakit dan harus mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit karena sudah diproteksi oleh asuransi.
Asuransi sebaiknya dimiliki sejak dini. Sebab, banyak manfaat yang bisa didapatkan ketimbang membeli asuransi ketika sudah terlanjur tua. Ada beragam asuransi yang tepat buat kamu di Sequis. Anda dapat memilih pilihan produk proteksi tradisional, modern atau unit link, hingga produk investasi di sini. Jangan ragu untuk berkonsultasi kepada Sequis Personal Assistant melalui live chat untuk mendapatkan produk perlindungan yang paling sesuai dengan kemampuan finansial Anda. Anda juga dapat menghubungi Sequis Care di nomor telepon (62-21) 2994 2929 atau mengirimkan email ke care@sequislife.com .