Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

Cegah Anak Tertular Virus Campak

5 Oktober 2023



Campak merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus yang ditandai dengan kemunculan ruam merah di seluruh tubuh. Campak tergolong penyakit menular dan dapat menyebabkan komplikasi serius, terutama  untuk bayi dan anak-anak.

Penularan virus campak biasanya terjadi melalui percikan liur penderita dan atau benda yang terkontaminasi droplet pasien campak. Campak bisa menimbulkan pneumonia hingga pembengkakan otak.. Ciri-ciri penyakit campak yang diderita anak ditandai dengan demam suhu lebih dari 38 derajat Celsius, batuk, pilek, mata merah, dan ruam merah di seluruh tubuh.

Baca Juga: Kenali Pencegahan Penularan Virus Campak

Untuk para orang tua, yuk lakukan beberapa hal berikut ini agar anak bisa terhindar dari penularan campak:

1.    Memberikan Vaksin yang Tepat
Berikan vaksin campak yang tepat untuk anak seperti jenis MMR dan MMRV. Selain melindungi dari campak, vaksin ini mampu melindungi anak Anda dari penyakit gondong rubella dan cacar air. Vaksin ini sebaiknya dilakukan saat anak berusia 12 bulan. Lalu dosis kedua saat anak berusia antara 4–6 tahun. Pastikan kondisi anak dalam keadaan sehat sebelum divaksin.

2.    Hindari Berinteraksi dengan Pengidap
Campak merupakan penyakit yang sangat menular. Bila anak berinteraksi dengan pengidap, gejala penyakit campak dapat muncul 10–14 hari setelahnya. Menghindari berinteraksi dengan penderita campak adalah langkah utama dalam mencegah terjadinya penyakit ini.

Baca Juga: Mitos yang Pernah Beredar Tentang Penyakit Campak

3.    Biasakan Pola Hidup Bersih
Ajarkan anak menjalani pola hidup bersih dengan rajin mencuci tangan. Biasakan mencuci tangan selama 20 detik, terutama saat Anda dan anak berada di fasilitas umum. Jangan lupa untuk mengajarkan anak tutup mulut dan hidung saat bersin atau batuk. Selain itu, ajarkan anak tidak berbagi barang pribadi dengan temannya yang sedang sakit. Ajarkan ia agar tidak berbagi peralatan makan, gelas minum, juga sikat gigi.

Baca Juga: Asuransi Kesehatan & Penyakit Kritis, Perlu Punya Keduanya?

4.    Miliki Asuransi Kesehatan
Asuransi kesehatan dapat menjaga buah hati Anda dari biaya pengobatan campak di rumah sakit. Sequis memiliki produk asuransi kesehatan dengan premi murah serta khusus untuk penyakit yang disebabkan oleh virus.Salah satunya produknya adalah Super Care Protection milik SuperYou by Sequis Online, yang dapat dibayar dengan premi Rp50 ribuan/bulan. Bila Anda tertarik dengan asuransi kesehatan murah dan ingin mengetahui lebih lengkap mengenai produk ini, Anda dapat email ke superyou@sequislife.com, kunjungi www.superyou.co.id,  atau melalui email ke care@sequislife.com.

Butuh bantuan ?