Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

Instrumen Keuangan yang Wajib Dimiliki Agar Pensiun Nyaman

28 Pebruari 2023



Bagaimana cara untuk merealisasikan mimpi menjalani masa pensiun yang bahagia serta nyaman tanpa merepotkan anak? Anda bisa mempertimbangkan memiliki asuransi dana pensiun. Asuransi dana pensiun memberikan manfaat uang tunai yang diberikan per bulan dengan besaran jumlah rata-rata gaji. Lalu ada pula manfaat berupa jaminan kesehatan pada hari tua. Dengan manfaat tersebut, Anda tidak perlu khawatir memikirkan biaya yang harus dikeluarkan bila sakit.

Asuransi dana pensiun juga memiliki manfaat perlindungan jiwa. Nantinya, keluarga akan mendapat jaminan kebutuhan hidup (Uang Pertanggungan) bila Anda tutup usia.

Sequis menyediakan asuransi dana pensiun Retirement Life Plan dengan keunggulan sebagai berikut:
•    Uang Pertanggungan (UP) akan dibayarkan jika Tertanggung meninggal dunia sebelum usia pensiun atau sesudah usia pensiun (berdasarkan plan yang dipilih)
•    Death Terminal Bonus akan dibayarkan sampai dengan 100% UP (sesuai dengan tabel perhitungan Tahun Polis pada saat kejadian meninggal dunia)
•    Manfaat pensiun 100% dari UP akan dibayarkan apabila Tertanggung bertahan hidup pada usia akhir tahun Polis (berdasarkan plan yang diambil)
•    Manfaat Jatuh Tempo akan dibayarkan yaitu 100% dari UP apabila Tertanggung mencapai usia 100 tahun ditambah Maturity Terminal Bonus hingga 100% dari UP
•    Dapat dikombinasikan dengan manfaat tambahan (Rider).

Baca Juga
Apa yang Dimaksud dengan Asuransi Dana Pensiun?
Memutus Rantai Sandwich Generation dan Pensiun dengan Nyaman
Kenapa Asuransi Dana Pensiun Penting? Ketahui Manfaatnya
Tips Pensiun dengan Nyaman Tanpa Merepotkan Anak
Rekomendasi Jenis Asuransi untuk Persiapan Dana Pensiun

Menyiapkan Dana Pensiun dengan Investasi
Investasi sangat disarankan untuk mencukupi kebutuhan pada masa depan yang sifatnya jangka panjang. Sebab, investasi adalah jawaban untuk “melawan” inflasi yang menyebabkan kebutuhan hidup pada masa depan bisa naik berkali lipat.

Kenaikan harga tidak melulu soal keperluan harian. Kenaikan harga juga berlaku untuk biaya pendidikan, kesehatan, properti, hingga transportasi. Oleh karena itu, mumpung masih produktif, segera siapkan dana pensiun dengan bantuan investasi reksa dana.

Investasi Reksa Dana Saham untuk Menyiapkan Dana Pensiun
Di antara semua jenis reksa dana, investasi reksa dana saham dianggap paling pas untuk memenuhi kebutuhan jangka panjang. Saham memang instrumen investasi yang memiliki risiko paling tinggi. Namun sesuai dengan sifatnya yang high risk high gain, investasi reksa dana saham memiliki kans memberikan keuntungan besar pada masa depan buat investor. Selain itu, nilai plus lainnya adalah investasi reksa dana memberikan kemudahan buat para investor. Apalagi buat wirausahawan yang disibukkan dengan urusan bisnis. Di investasi reksa dana, modal Anda akan dikelola oleh Manajer Investasi.

Salah satu lembaga pengelola investasi reksa dana yang dapat dipercaya untuk membantu Anda mendapatkan return investasi adalah Sequis Asset Management. Selain menyediakan produk proteksi yang beragam, Sequis juga merupakan penyedia investasi reksa dana yang dapat diandalkan karena didukung oleh Manajer Investasi (MI) yang profesional. Bila ingin mengetahui tentang jenis investasi reksa dana lebih dalam, Anda dapat Sequis Care di nomor telepon (62-21) 2994 2929 atau email ke care@sequislife.com.

Butuh bantuan ?