Mohon Maaf untuk saat ini layanan kami sedang Offline.
Jam operasional layanan kami yaitu pada hari Senin-Jum'at pada jam 08.15-17.00 WIB
Untuk informasi layanan diluar waktu tersebut dapat mengakses email :
Layanan Individu : care@sequislife.com
Layanan Group/ Perusahaan / : fscare.group@sequislife.com
Mengatur Keuangan Dalam Berumah Tangga
Mengelola keuangan saat single berbeda jauh dibanding ketika sudah berkeluarga. Perlu kemahiran khusus dalam hal mengatur keuangan dalam berumah tangga.
Tidak semua orang mampu menekan keuangan untuk tidak boros. Bahkan, orang yang sudah punya penghasilan besar sekalipun. Terkadang, karena penghasilan yang besar membuat sebagian orang jadi lebih konsumtif.
Berikut ini beberapa tips dan trik jitu agar kondisi finansial pribadi dan keluarga bisa menjadi lebih baik.
Membuat Rencana Keuangan
Mulailah merencanakan keuangan rumah tangga Anda. Bisa dimulai dari hal-hal kecil, seperti membuat daftar pengeluaran. Prioritaskan belanja barang-barang yang memang prioritas.
Kurangi Kebiasaan Makan di Luar
Makan di restoran sesekali tidak masalah. Tetapi bila ini menjadi sebuah kebiasaan rutin tentunya akan menghabiskan gaji secara cepat. Sebaiknya Anda dapat memasak sendiri di rumah
Cermat dalam Berbelanja
Berbelanja dengan gaji kecil membutuhkan strategi agar uang yang dimiliki dapat mencukupi. Sebaiknya atur berbelanja menjadi sebulan sekali pada awal bulan dan akhir bulan untuk mengindari belanja boros. Anda pun juga dapat menghemat biaya transportasi saat berbelanja.
Berasuransi
Memiliki tabungan dan dana darurat saja tidak cukup. Anda juga harus memproteksi keuangan dan kesehatan dengan asuransi. Dengan berasuransi, Anda bisa mencegah tabungan dan dana darurat langsung ludes karena harus membayar biaya perawatan kesehatan. Dengan asuransi pula, Anda bisa mendapatkan perawatan optimal tanpa harus memikirkan biaya karena sudah ditanggung oleh perusahaan asuransi.
Untuk membantu Anda memiliki asuransi terbaik, Anda dapat menghubungi Sequis Personal Assistant di sequis.co.id atau menghubungi Sequis Care di nomor telepon (62-21) 2994 2929 atau email ke care@sequislife.com.