Mohon Maaf untuk saat ini layanan kami sedang Offline.
Jam operasional layanan kami yaitu pada hari Senin-Jum'at pada jam 08.15-17.00 WIB
Untuk informasi layanan diluar waktu tersebut dapat mengakses email :
Layanan Individu : care@sequislife.com
Layanan Group/ Perusahaan / : fscare.group@sequislife.com
Pengertian dan Cara Kerja Manajemen Investasi
Manajemen investasi adalah proses untuk membangun portofolio investasi, seperti saham, obligasi, dan instrumen investasi lainnya sesuai dengan tujuan yang diinginkan. Jadi, manajemen investasi bisa disebut sebagai layanan keuangan yang memberikan konsultasi strategi investasi untuk membeli dan menjual investasi dan mengelolanya dengan benar.
Pihak yang melakukan investasi disebut investor, yang dibagi menjadi dua yaitu investor perorangan dan investor institusional. Ada berbagai alasan yang dimiliki seseorang ketika melakukan investasi. Di antaranya untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik, meningkatkan taraf hidup, serta meningkatkan nilai uang yang dimiliki saat ini
Oh ya, semua hal yang ada di dunia ini pernuh dengan risiko. Hal serupa berlaku di dunia investasi. Dalam berinvestasi terdapat risiko dan pengembalian hasil (return) yang memiliki hubungan erat. Jadi makin besar risiko, makin besar imbal hasil yang didapatkan.
Dalam manajemen investasi, ada lima tahapan yang mesti diketahui, yaitu:
1. Menentukan tujuan investasi
2. Menentukan kebijakan investasi
3. Pemilihan strategi portofolio
4. Pemilihan aset
5. Pengukuran dan evaluasi kinerja portofolio
Bagaimana cara kerja manajemen investasi?
Manajemen investasi biasanya memiliki beberapa langkah-langkah yang harus dilakukan yaitu:
- Manajemen investasi mewajibkan membuat akun investasi sesuai dengan perusahaan atau broker yang digunakan
- Pihak penyedia akan membantu mentransfer uang ke akun investasi
- Manajer investasi akan membuat keputusan investasi sesuai dengan tujuan, waktu, dan risiko yang diambil investor
- Manajer investasi akan berdiskusi terkait risiko-risiko yang akan dihadapi ketika kondisi investasi sedang naik maupun turun.
Baca Juga
Pahami Konsep Budgeting 80/20 untuk Investasi Jangka Panjang
Strategi Alokasi Gaji Agar Bisa Investasi Jangka Panjang
Rekomendasi Jenis Investasi untuk Persiapan Dana Pensiun
Apa Investasi yang Cocok untuk Anda? Yuk Cari Tahu di Sini
Hobi Belanja Tapi Ingin Investasi Lancar? Bisa Kok!
Apa fungsi dan manfaat manajemen investasi?
Manajemen investasi memiliki beberapa fungsi seperti menentukan strategi investasi, mengembangkan kebijakan investasi, merencanakan bisnis, mengurangi risiko kehilangan aset dan meningkatkan keuntungan, memeriksa keuangan, mengoptimalkan portofolioi nvestasi, serta memprediksi evaluasi daya tarik investasi.
Sedangkan manfaat menggunakan manajemen investasi adalah untuk menjaga nilai aset, menghindari pembelian terlalu banyak, melakukan pemantauan terhadap aset, mempermudah membuat anggaran, mengetahui risiko yang terjadi dan mengamankan aset.
Lantas, kapan sebaiknya menggunakan manajemen investasi?
Agar investasi optimal, mungkin dibutuhkan jasa manajemen investasi untuk mengelola keuangan. Hal ini dapat menghindari kerugian karena salah mengelola investasi. Dari manajemen investasi dapat mengetahui informasi-informasi penting terkait investasi.
Bila Anda tertarik menggunakan manajemen investasi untuk mengelola portofolio Anda, segera klik Informasinya melalui www.sequis.co.id. Bila Anda memiliki pertanyaan, Anda bisa hubungi Sequis Care di (62-21) 2994 2929, WhatsApp ke 08111 33 2222 atau email ke care@sequislife.com setiap Senin-Jumat pukul 08.15 – 17.00 WIB.