Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

Tips Cermat Pilih Asuransi Kesehatan untuk Orang Tua

29 Maret 2022



Dari beragam pertanyaan yang masuk ke Direct Message Instagram @SequisOfficial, ada yang menanyakan mengenai produk asuransi kesehatan Sequis yang cocok untuk orang tua. Ini menunjukkan bahwa banyak anak yang peduli dengan kesehatan para orang tuanya.
Dengan dilindungi asuransi kesehatan, orang tua  memiliki kesempatan mendapat penanganan optimal oleh tenaga medis yang andal dan dengan fasilitas perawatan nyaman serta lengkap. Dengan memiliki asuransi kesehatan pula, orang tua tidak perlu menghabiskan uang tabungan untuk membayar biaya kesehatan yang mahal saat jatuh sakit.

Bila berencana memberikan asuransi kesehatan terbaik untuk orang tua, Anda perlu memperhatikan beberapa hal di bawah ini:
 
1.    Pilih asuransi yang sesuai dengan kondisi
Asuransi menyediakan beragam produk dengan manfaat yang berbeda-beda. Misal, produk A menanggung hingga penyakit kritis namun produk B hanya menanggung perawatan rawat inap untuk penyakit nonkritis. Jadi sebagai awalan, ketahui kondisi kesehatan terlebih dahulu. Dengan begitu, Anda tahu perlindungan yang dibutuhkan orang tua.

2.    Perhatikan masa pertanggungan
Perusahaan asuransi menawarkan produk asuransi dengan masa pertanggungan yang berbeda-beda. Ada yang hanya menanggung biaya perawatan hingga 65 tahun. Ada pula yang menawarkan produk dengan masa akhir pertanggungan hingga usia 85-100 tahun. Agar perlindungan yang diberikan kepada orang tua maksimal, pilih produk dengan masa pertanggungan yang panjang.

Baca Juga
3 Asuransi Ini Patut Dimiliki Pengguna Transportasi Publik
Syarat dan Ketentuan Vaksin Covid-19 untuk Anak 6-11 Tahun
Tips Memilih Asuransi Kesehatan yang Tepat untuk Keluarga
Tips Membeli Asuransi Unit Link agar Tak Merasa Ditipu
Siapa yang Perlu Memiliki Asuransi Penyakit Kritis?

3.    Pahami syarat dan ketentuan di polis
Anda harus memahami syarat dan ketentuan asuransi kesehatan yang tertera di polis. Jangan sampai salah memilih plafon atau mendapati bahwa penyakit kritis yang berpotensi diderita orang tua tidak termasuk yang ditanggung oleh produk tersebut.
  
Sequis memiliki beberapa pilihan produk yang sesuai dengan kebutuhan orang tua, namun agar orang tua mendapatkan produk asuransi kesehatan terbaik, Anda dan orang tua disarankan berkonsultasi dengan agen Sequis dengan menggunakan fitur layanan Find Agent. Nantinya, agen Sequis akan menganalisis serta memberi rekomendasi produk asuransi yang tepat untuk orang tua, Anda, dan keluarga. Silakan klik tautan berikut ini FIND AGENT untuk menggunakan fiturnya.

Butuh bantuan ?