Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

Asuransi Jiwa, Proteksi yang Laris di Indonesia!

2 Januari 2020


Sequis menyediakan ragam pilihan asuransi jiwa yang dapat dimanfaatkan sebagai perlindungan Anda


Dari beragam jenis asuransi, asuransi jiwa salah satu yang memiliki banyak peminat. Hal ini menjadi bukti bahwa kesadaran masyarakat akan perlindungan diri dan keluarganya pada masa depan semakin baik.
Dengan memiliki asuransi jiwa, risiko finansial yang akan ditanggung anggota keluarga saat pencari nafkah utama meninggal dunia dapat diminimalkan. Dengan asuransi jiwa pula, tertanggung dapat mempersiapkan sejumlah dana pensiun yang bisa dimanfaatkan ketika kelak sudah tidak berada di usia produktif. Apakah hanya itu saja manfaat yang didapat dari asuransi jiwa? Tentu tidak. Berikut ini beberapa manfaat lainnya

1. Perlindungan Jiwa
Hidup selalu penuh dengan risiko. Ada kejadian-kejadian yang tidak dapat diprediksi seperti sakit, kecelakaan, hingga meninggal dunia. Saat risiko tersebut terjadi, kondisi keuangan keluarga berpotensi menjadi tidak stabil karena ada biaya yang harus dikeluarkan untuk biaya rumah sakit dan lain-lain.

Nah, asuransi jiwa dapat dimanfaatkan untuk menutupi biaya-biaya yang sifatnya tidak terduga tersebut.  Ada beberapa produk asuransi jiwa yang memiliki masa perlindungan hingga usia 100 tahun. Ada juga yang masa perlindungannya bisa disesuaikan dengan periode yang dikehendaki.
 
2. Tabungan untuk Hari Tua
Asuransi jiwa juga dapat digunakan sebagai tabungan hari tua.  Anda juga memiliki pilihan  mewariskan dana tersebut untuk anak dan keluarga bila seandainya Anda meninggal dunia. Dengan membayarkan  premi setiap bulannya, secara tidak sadar Anda sudah menabung untuk kehidupan hari tua yang lebih aman dan nyaman

3. Jaminan Hidup untuk Keluarga yang Ditinggalkan
Ekonomi keluarga bisa terganggu bila pencari nafkah utama meninggal dunia karena sakit atau mengalami kecelakaan yang menyebabkan cacat tetap dan total sehingga kehilangan pekerjaan dan mata pencaharian. Dengan memiliki asuransi jiwa keluarga yang ditinggalkan tidak perlu khawatir akan risiko kehilangan aset karena perusahaan asuransi memberikan sejumlah Uang Pertanggungan (UP) untuk ahli waris.

4. Dana Pendidikan Anak Aman
Setiap orang tua pasti ingin anak-anaknya dapat mengenyam pendidikan hingga tingkat tertinggi dan meraih cita-citanya. Tapi keinginan itu harus dibarengi dengan perencanaan keuangan yang matang. Jangan sampai pendidikan anak mendadak mandek hanya karena pendapatan keluarga terhenti.

Salah satu jenis asuransi jiwa yang memiliki perlindungan untuk pendidikan anak  adalah produk  asuransi pendidikan dwiguna (endowment). Asuransi dwiguna memiliki nilai tunai yang bisa dijadikan sebagai dana pendidikan anak atau dana pensiun. Anda juga bisa mengombinasikan dengan asuransi kesehatan seperti Sequis Q Infinite MedCare Rider dan Sequis Q Health Platinum Plus Rider.

Sequis menyediakan berbagai pilihan asuransi jiwa yang dapat dimanfaatkan sebagai perlindungan kehidupan Anda, investasi hari tua, dan persiapan dana pendidikan anak. Pelajari produk asuransi jiwa Sequis lebih lanjut di sini. Jika masih ada yang ingin ditanyakan lebih lanjut, jangan ragu untuk mengonsultasikannya dengan Sequis Personal Assistant via live chat di www.sequis.co.id.

Butuh bantuan ?