Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

Asuransi Terbaik yang Tepat untuk Freelancer

29 April 2021


Dengan jam kerja yang tidak menentu atau bahkan bisa lebih lama, kondisi tubuh para freelancer sudah pasti lebih cepat letih


Kebebasan waktu, fleksibilitas lokasi tempat kerja, serta pendapatan yang lebih besar dari pegawai kantor menjadi beberapa alasan seseorang memilih menjadi freelancer. Namun ada juga lho sisi enggak enaknya!! Sebagai freelancer, Anda dihantui beberapa kekhawatiran seperti pendapatan yang tidak rutin, jam kerja ekstra, risiko sakit, hingga jaminan pensiun yang tidak pasti. 

Oleh karena itu, bila Anda siap menjadi freelancer sebaiknya lihai mengatur keuangan dan memiliki proteksi ya, baik itu asuransi kesehatan, asuransi jiwa, dan instrument proteksi kesehatan dan keuangan lainnya.

Sama seperti pekerja di bidang lainnya, freelancer juga bisa sakit. Dengan jam kerja yang tidak menentu atau bahkan bisa lebih lama, kondisi tubuh para freelancer sudah pasti lebih cepat letih. Di sinilah pentingnya memiliki asuransi kesehatan yang akan meringkankan beban biaya pengobatan.

Baca Juga
Mencari Perusahaan Asuransi Terbaik
Premi Mahal Bukanlah Parameter Asuransi Terbaik!
Rawan Cedera, Atlet Butuh Perlindungan Asuransi Terbaik

Lagipula, Anda tentu tidak tahu kapan akan mengalami musibah seperti sakit atau wafat. Bila Anda yang bekerja sebagai freelancer sekaligus tulang punggung keluarga wafat, tentunya keluarga yang ditinggalkan belum tentu bisa meneruskan kelangsungan hidup dengan standar hidup yang sama dengan sebelumnya. Oleh sebab itu, asuransi jiwa sangat diperlukan sebagai salah satu solusinya. 

Bila Anda adalah seorang freelancer yang memiliki anak, alangkah jauh lebih baik jika Anda memiliki asuransi pendidikan agar dana pendidikan anak ke jenjang yang tinggi dapat tersedia. Bagaimana menyiasati pembayaran premi yang selalu tetap tiap bulan namun pendapatan tidak tetap? Buat anggaran dan bujet keuangan dengan cermat. Memilih asuransi kesehatan atau asuransi jiwa pun harus cermat.

Baca Juga
Cara Mencari Asuransi Terbaik untuk Buah Hati Anda
Rentetan Penghargaan yang Diterima Sequis Sepanjang 2020

Selain urusan premi, cari tahu ketentuan manfaat asuransi tersebut. Lakukan perbandingan, asuransi kesehatan atau asuransi jiwa memberikan pelayanan yang berbeda-beda. Pilih asuransi kesehatan, asuransi jiwa, dan asuransi pendidikan dengan seksama salah satunya dengan melihat kemampuan bayar serta kredibilitas perusahaan asuransi yang kita tuju.  Kita tidak pernah tahu risiko kehidupan yang akan terjadi, namun jika kita bisa mengelolanya dengan berasuransi maka kehidupan Anda dan keluarga bisa berjalan dengan baik.

Butuh bantuan ?