Mohon Maaf untuk saat ini layanan kami sedang Offline.
Jam operasional layanan kami yaitu pada hari Senin-Jum'at pada jam 08.15-17.00 WIB
Untuk informasi layanan diluar waktu tersebut dapat mengakses email :
Layanan Individu : care@sequislife.com
Layanan Group/ Perusahaan / : fscare.group@sequislife.com
Asuransi Pendidikan, Solusi Kumpulkan Dana Pendidikan Anak
Orang tua harus memiliki beberapa pos keuangan untuk menyiapkan dana pendidikan anak. Hanya mengandalkan tabungan sangat tidak disarankan. Sebab, tabungan bisa habis bila sewaktu-waktu digunakan dalam kondisi darurat. Asuransi pendidikan bisa menjadi opsi bagi orang tua yang mencari sarana mengumpulkan dana pendidikan anak.
Dalam praktiknya, asuransi pendidikan berfungsi untuk menjamin biaya pendidikan anak. Mekanismenya, Anda membayar premi sesuai dengan kesepakatan antara Anda dan perusahaan asuransi. Lalu pihak perusahaan asuransi akan mencairkan sejumlah dana sesuai jadwal yang ada dalam ketentuan polis asuransi pendidikan yang Anda pilih. Manfaat dari asuransi pendidikan sebetulnya bukan hanya nilai tunai. Selain itu, ada pula Uang Pertanggungan (UP) bila pencari nafkah meninggal dunia.
Lalu bila pemegang polis meninggal dunia, apakah asuransi pendidikan akan berhenti? Tentu tidak, sebab dana tunai akan tetap diberikan sesuai jadwal yang telah ditetapkan dalam polis tanpa keluarga harus membayar premi.
Baca Juga
Memahami Cara Kerja Asuransi Pendidikan
Kiat-kiat Memahami Polis Asuransi Pendidikan Anak
Memilih Asuransi Pendidikan, Apa yang Harus Diperhatikan?
Pilih Asuransi Pendidikan atau Tabungan Pendidikan?
Jelang Tahun Ajaran Baru, Kenali Asuransi Pendidikan Terbaik
Jadi, jangan ragu untuk segera memiliki asuransi pendidikan demi membantu anak dapat tetap bersekolah walaupun ada risiko di depan yang tidak dapat kita prediksi. Jika Anda tertarik, Sequis memiliki beragam asuransi pendidikan. Ada TelePro Beasiswa Berjangka dengan premi cukup terjangkau, yakni mulai dari Rp6.500/hari. Melalui produk ini, Anda hanya perlu membayar premi selama delapan tahun untuk menikmati perlindungan dana pendidikan anak hingga 18 tahun.
Langkah-langkah untuk Beli Asuransi Pendidikan Sequis:
1. Kunjungi website resmi Sequis, www.sequis.co.id
2. Di bagian menu atas, kamu bisa melihat berbagai menu seperti “Asuransi Jiwa”, “Asuransi Kesehatan”, dll. Anda bisa pilih menu “Asuransi Jiwa” jika ingin membeli produk asuransi jiwa
3. Setelah diklik, akan muncul menu “Solusi Individu” dan “Solusi Kumpulan”. Pada bagian “Solusi Individu”, Anda bisa pilih “Asuransi Pendidikan”
4. Selanjutnya akan muncul beberapa produk, dan Anda bisa memilih produk “TelePro Beasiswa Berjangka” atau produk asuransi lainnya
5. Anda bisa membaca detail produknya dan bisa memilih “Hubungi Kami” di menu bawah halaman jika ingin memilih produk ini
6. Selanjutnya Anda akan dibawa ke halaman untuk pengisian data diri beserta pilihan waktu yang nyaman untuk dihubungi
7. Bila data sudah terisi, Anda tinggal menunggu pihak perusahaan asuransi untuk menghubungi Anda
Untuk memperoleh informasi selengkapnya Anda dapat menghubungi Sequis Care di (62-21) 2994 2929 atau e-mail ke care@sequislife.com.