Mohon Maaf untuk saat ini layanan kami sedang Offline.
Jam operasional layanan kami yaitu pada hari Senin-Jum'at pada jam 08.15-17.00 WIB
Untuk informasi layanan diluar waktu tersebut dapat mengakses email :
Layanan Individu : care@sequislife.com
Layanan Group/ Perusahaan / : fscare.group@sequislife.com
Untuk Orang Tua, Ini Cara Memilih Asuransi Kesehatan Anak
Selain pendidikan, kesehatan anak juga menjadi poin penting yang pantang diabaikan oleh orang tua. Sebab bila terus sehat, kesempatan anak untuk menjalani hidup dengan bahagia dan meraih cita-cita terbuka lebar.
Itu menjadi salah satu alasan yang membuat orang tua harus memberikan perlindungan kesehatan kepada anak. Perlindungan itu bisa didapat dengan memiliki asuransi kesehatan. Jadi orang tua tidak perlu khawatir bila anak mendadak sakit. Ada asuransi kesehatan yang akan memberikan jaminan perawatan optimal sehingga anak bisa sembuh dengan cepat. Asuransi kesehatan juga akan menanggung biaya perawatan di rumah sakit. Alhasil, tabungan orang tua yang bakal dipergunakan untuk pendidikan anak tidak akan terganggu.
Nah, bagi Anda yang sedang mencari-cari asuransi kesehatan untuk anak, yuk simak ulasan berikut ini:
1. Ajukan asuransi saat anak sehat
Situasi ini sebetulnya juga berlaku untuk orang dewasa. Intinya, berasuransi sebelum mengidap penyakit tertentu. Dengan begitu, peluang Anda mendapat persetujuan dari perusahaan asuransi menjadi lebih besar. Mengajukan asuransi kesehatan ketika anak dalam kondisi sehat juga memungkinkan Anda mendapatkan produk dengan premi yang tidak mahal.
2. Cermat melihat fasilitas yang didapat
Baca informasi/brosur produk dengan teliti. Pilih produk yang memang memberikan manfaat sesuai kebutuhan. Setelah itu, bandingkan harga premi dengan produk serupa dari perusahaan asuransi lainnya. Pilih produk dengan premi yang sesuai bujet dan manfaat yang memang dibutuhkan.
Baca Juga
Manfaat Asuransi Kesehatan Terbaik
Asuransi Kesehatan Sequis
Pahami Manfaat Asuransi Kesehatan
Hadapi Pandemi dengan Asuransi Kesehatan
3. Cek riwayat penyakit keluarga
Tinjau riwayat penyakit keluarga. Terutama bila keluarga Anda memiliki sejarah penyakit keturunan. Pemeriksaan laboratorium cukup akurat untuk mengetahui seberapa besar kemungkinan anak Anda akan mengalami gangguan kesehatan yang diturunkan secara genetis. Informasi yang Anda dapatkan kemudian dapat dijadikan pertimbangan untuk memilih cakupan pertanggungan kesehatan yang sesuai untuk anak Anda.
Ingat, kesehatan anak harus menjadi prioritas utama setiap orang tua. Dan ketika anak sakit, Anda sebagai orang tua pasti ingin mereka mendapatkan perawatan optimal. Ayo cari informasi ragam asuransi kesehatan yang sesuai kebutuhan anak di www.sequis.co.id atau hubungi Sequis Care di (62-21) 2994 2929 dan WhatsApp ke 08111 33 2222 atau email ke care@sequislife.com setiap Senin-Jumat pukul 08.15 – 17.00 WIB.