Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

WFO, Macet, dan Medsos Bikin Stres? Yuk Coba Tips Ini

29 Desember 2022



Mayoritas karyawan di kota-kota besar sudah menjalani Work From Office (WFO) pada semester kedua 2022. Rutinitas ini mulai dijalani masyarakat setelah penyebaran virus covid-19 mulai menurun dibanding pada 2020 dan 2021.

Kebijakan WFO disambut beragam oleh masyarakat. Di satu sisi, WFO memungkinkan para karyawan untuk kembali bersosialisasi setelah Work From Home (WFH) selama hampir dua tahun. Namun di sisi lain, tak sedikit yang merasa stres lantaran WFO menimbulkan kemacetan dan kepadatan orang di ruang-ruang publik seperti stasiun, halte, dan transportasi umum. Kadar stres berpotensi makin meningkat karena masyarakat kerap mendapat terpaan berita-berita negatif, hoaks, hingga adanya perasaan FOMO (Fear of Missing Out) selama menggunakan media sosial saat proses 'bermacetan-macetan' di transportasi umum.

Anda sedang mengalami hal seperti ini? Ada baiknya untuk rehat sejenak dari beragam aplikasi media sosial yang saat ini beredar. Detoks bisa dimulai dengan membiasakan diri menjalani rutinitas baru selama WFO atau saat berada di transportasi umum, seperti mendengarkan musik atau baca buku.

Lalu sebelum atau setelah WFO, bisa pula mulai membiasakan diri melakukan olahraga seperti jogging, bersepeda, ikut kelas gym (aerobik & latian beban) atau yoga. Lakukan olahraga ringan ini selama minimal 30 menit. Selain mengisi waktu agar produktif, olahraga juga dapat membuat tubuh Anda fit dan bugar sehingga imunitas pun terjaga. Olahraga pun membantu mengeluarkan hormon endorfin yang bisa membuat Anda lebih bahagia.

Intinya, sebisa mungkin menyibukkan diri agar keinginan untuk berselancar di media sosial perlahan-lahan hilang. Ketika di rumah, manfaatkan waktu luang untuk berkomunikasi dengan keluarga, bermain dengan hewan peliharaan, atau sekadar menyiram tanaman. Bisa pula menyibukkan diri dengan mengubah tata letak atau fungsi ruangan agar Anda seakan masuk ke ruangan yang baru. Sebab, rasa bosan yang berujung stres bisa muncul karena Anda terus-menerus melihat pemandangan yang monoton di dalam rumah.

Terakhir, jangan lupa pula untuk menyiapkan perlindungan diri karena risiko yang ditimbulkan dari stres berkepanjangan bisa sangat fatal. Bagi Anda yang sedang di luar rumah atau sedang WFO, silakan berkunjung ke Head Office Sequis atau kantor cabang Sequis untuk berdiskusi mengenai produk asuransi kesehatan yang tepat.

Pilihan lainnya adalah berasuransi secara online via Find Agent atau melalui kanal distribusi bisnins online Sequis yakni, yakni Super You di www.superyou.co.id.

 

Butuh bantuan ?