Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

4 Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Sahur

22 April 2021


Sahur menjadi momen penting untuk membekali tubuh dengan energi yang cukup bagi masyarakat yang hendak berpuasa


Sahur menjadi momen penting untuk membekali tubuh dengan energi yang cukup bagi masyarakat yang hendak berpuasa. Oleh karena itu, agar tetap bugar dan sehat selama menjalani ibadah puasa, kita pantang untuk mengonsumsi makanan sembarang. 
Apa saja makanan yang sebaiknya dikonsumsi saat sahur?

1. Makanan Kaya Serat
Konsumsi serat bisa didapatkan dari buah, sayur, dan biji-bijian. Ketiganya bisa memberikan rasa kenyang lebih lama. Namun, sejumlah pakar medis menyarankan agar Anda mengombinasikannya dengan makanan karbohidrat. Sebab, terlalu banyak makan serat membuat seseorang haus sepanjang hari. Ini terjadi karena protein dan serat butuh banyak air untuk dicerna

2. Makanan Tinggi Karbohidrat
Jenis makanan tinggi serat bisa didapatkan dari roti, nasi, atau kentang. Ketiganya mengandung karbohidrat kompleks sehingga bisa menjaga tingkat energi Anda selama berpuasa dan bisa menjadi pilihan makanan yang baik dikonsumsi saat sahur.

Baca Juga
4 Cara Menghilangkan Bau Mulut saat Puasa di Tengah Pandemi
Kerja & Berkendara saat Puasa; Lindungi Diri dengan Asuransi

3. Makanan dan Minuman Tinggi Air
Hindari mengonsumsi minuman berkafein seperti teh, kopi, dan soda. Sebaiknya, Anda mengonsumsi makanan dengan tinggi air seperti buah-buahan, sayuran, dan jus mentimun atau tomat. Untuk minuman, pilih air kelapa agar bisa menahan cairan di tubuh lebih lama.
Meski begitu, usahakan untuk tidak mengonsumsi minuman dengan porsi yang terlalu banyak. Sebab minum terlalu banyak air dapat mengencerkan asam lambung dan menyebabkan kembung dan gangguan pencernaan.

4. Protein dari produk susu dan daging tanpa lemak
Makanan seperti itu bisa Anda dapatkan dari susu, telur, ayam, dan yogurt. Menurut sejumlah literasi, jenis makanan ini akan membantu memperkuat kekebalan tubuh selama berpuasa dan merupakan beberapa makanan yang baik dikonsumsi saat sahur.

Butuh bantuan ?