Sequis: Asuransi Jiwa | Asuransi Kesehatan | Investasi di Indonesia - Sequis - Your Better Tomorrow

Cara Memilih Asuransi yang Tepat Guna

18 Oktober 2020



Sebelum memilih asuransi untuk Anda dan keluarga, ketahui terlebih dahulu kondisi keuangan serta potensi risiko yang mungkin Anda hadapi sehubungan dengan aktivitas keseharian Anda. Bila Anda pegawai swasta yang belum mendapat jaminan pensiun, bisa dipertimbangkan untuk memilih asuransi dana pensiun. Lalu, bila Anda merupakan pencari nafkah utama dan tidak ingin meninggalkan keluarga dengan beban finansial, ada baiknya mempertimbangkan produk asuransi jiwa.
Untuk lebih lengkapnya, berikut beberapa tips buat Anda memilih asuransi terbaik yang tepat guna:

1.    Buat anggaran terlebih dahulu
Alokasi anggaran yang Anda buat tidak harus memiliki jumlah yang besar. Terpenting ada pos untuk kebutuhan asuransi. Sebagai perkiraan, Anda dapat mengalokasikan dana sebesar 10-20% dari jumlah total pendapatan Anda untuk dialokasikan ke asuransi. Jadi, bila pendapatan bulanan Anda adalah Rp10 juta, Anda bisa mengambil premi maksimal Rp 1-2 juta per bulan.

2.    Ketahui besaran uang pertanggungan
Uang Pertanggungan (UP) adalah nilai yang akan dibayarkan perusahaan asuransi kepada Anda atau ahli waris. Besaran UP berbanding lurus dengan premi yang dibayarkan. Semakin tinggi premi yang dibayarkan, biasanya semakin tinggi UP yang diberikan.

Tapi, ada juga premi tinggi dengan UP yang tidak terlalu besar. Kondisi ini terjadi karena manfaat premi terbelah untuk investasi. 

3.    Teliti kebutuhan pribadi dan keluarga
Kebutuhan orang yang masih lajang dan sudah berkeluarga memiliki komponen yang berbeda-beda. Bila Anda sudah berumah tangga dan memiliki tanggungan, membeli proteksi jiwa adalah sebuah keharusan karena Anda sudah memiliki anggota keluarga yang hidupnya bergantung kepada Anda. 

4.    Berasuransi ketika sehat 
Sehat adalah peluang buat Anda mendapatkan penawaran premi yang lebih rendah ketika ingin memiliki asuransi kesehatan. Selain kondisi kesehatan, usia saat membeli polis juga menjadi salah satu faktor yang menentukan kebijakan besaran premi bagi pemegang polis. Jika Anda masih muda dan memiliki kondisi kesehatan yang baik, Anda akan diberi kemudahan dalam pembelian asuransi dengan premi rendah.

Sebagai pemula dalam memilih produk asuransi, jangan pernah ragu untuk bertanya tentang apapun yang belum Anda mengerti kepada agen perwakilan perusahaan asuransi. Sequis menyediakan layanan live chat dengan Sequis Personal Assistant di www.sequis.co.id untuk membantu calon nasabah mendapatkan informasi yang lengkap terkait produk-produk asuransi yang sesuai dengan kebutuhan. Anda juga dapat menghubungi layanan konsumen Sequis Care di nomor telepon (62-21) 2994 2929 dan email ke alamat care@sequislife.com.
 

Butuh bantuan ?